22/03/11

dan ber-diri dan

Sebelum kiamat tiba
pintu neraka terbuka
Ngeri berkibar,  api berkobar
Ular memanggang, dan nanah
Kalajengking menjepit, dan getih

Malaikat penjaga
beruluk salam, dan berkata:

Masuk saja, agar merasa alangkah dahaga
Merasuk saja, agar mendidih nadi hati
Jangan kembali, tetapi kenali:

Dendang lirih yang demam
dan mengigau tentang pagi dan padi
Burung kolibri yang sakit
dan merajuk minta nektar pada yasmin
dan

jogja, 9 februari 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

mohon hanya memberi komentar berupa kritik yang membangun. dimohon pula untuk memberi komentar yang tidak melecehkan nama baik pihak tertentu. salam