08/01/11

Lampu Kakus

Kalau lampu lalu lampus?
Tunas gugur
Umur putus
Harap dan huruf pupus
Mak... mampus aku, aku mampuspuspus

Namun lampu belum lampus, tuh
Kita punya kamus
Yang kaya rumus
Tubuh kurus bisa jadi jurus
Jalan berliku berubah jalan lurus
Dan malam akan indah dan bagus:
Bila penyair masih tulus, berbudi halus
Berlaku sederhana ia becus
Tidak rakus
Mau berumah di kakus
Plus tangkas melepas bungkus
Agar kita tak cepat aus
Dimakan zaman yang kian ketus
Dan penuh akal bulus

Yogya, 3/1/11

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

mohon hanya memberi komentar berupa kritik yang membangun. dimohon pula untuk memberi komentar yang tidak melecehkan nama baik pihak tertentu. salam